Suarabmi.co.id – Sebuah rumah di Distrik Khan Na Yao, Bangkok, Thailand, kembali menjadi pusat perhatian menyusul kasus kematian tragis sepasang suami istri.
Peristiwa ini bukan hanya menorehkan duka, tetapi juga membangkitkan kembali cerita kelam rumah tersebut yang telah mencatat sembilan kematian dalam kurun 10 tahun belakangan.
Media lokal, Thaiger, yang terbaru adalah kematian pasangan suami istri Surasee dan Natchanath.
Seorang tetangga yang enggan disebutkan namanya menuturkan bahwa rumah yang ditempati Surasee dan Natchanath telah mencatat sembilan kematian dalam kurun waktu sepuluh tahun terakhir, dikutip suarabmi.co.id dari RTI.
Kematian para penghuni sebelumnya disebabkan oleh berbagai faktor, mulai dari kecelakaan, penyakit kanker, hingga penyebab yang tidak diketahui secara pasti.
Jasad Surasee (58 tahun) ditemukan di dapur, sementara istrinya, Natchanath (49 tahun), ditemukan terbujur kaku di kamar tidur lantai satu.
Baca juga: ABK Indonesia di Taiwan Ungkap Keresahan Hatinya, Butuh Tempat untuk Ibadah
Natchanath diduga meninggal akibat luka benda tumpul di bagian kepala. Saat ditemukan, tubuhnya ditutupi selimut dengan posisi tengkurap di tempat tidur, dan terdapat sebuah palu di dekatnya.
Berdasarkan bukti-bukti di tempat kejadian perkara dan keterangan para saksi, pihak kepolisian menduga bahwa Surasee, yang berprofesi sebagai mantan kurir, terlibat dalam pertengkaran sengit dengan Natchanath, sebelum tragedi tersebut terjadi.
Diduga kuat, Surasee tega menghabisi nyawa Natchanath, yang telah dinikahinya selama hampir satu dekade, dengan menggunakan palu, sebelum akhirnya memutuskan untuk mengakhiri hidupnya sendiri.
Baca juga: Dari Migran Ganti Profesi jadi Calo, Pekerja Ini Kena black List di Taiwan Selama 11 Tahun
Keterangan dari Thanakorn (58 tahun), seorang tetangga, semakin memperkuat dugaan tersebut. Thanakorn mengungkapkan bahwa Surasee belakangan ini dibayangi kecurigaan terhadap istrinya yang ia duga berselingkuh.
Pertengkaran kerap kali mewarnai hari-hari mereka, bahkan Surasee rela melepas pekerjaannya sebagai kurir demi mengawasi gerak-gerik Natchanath.
Thanakorn juga menceritakan bahwa Surasee memiliki sifat pencemburu yang berlebihan. Ia sendiri pernah dicurigai memiliki hubungan spesial dengan Natchanath hanya karena sering mengantar jemput Natchanath untuk menemui kliennya.
Baca juga: Penerbangan EVA Air Rute Jakarta-Taipei Alami Turbulensi Parah, 6 Pramugari Alami Luka-luka
Beruntung, kesalahpahaman di antara mereka berhasil diluruskan pada bulan Mei lalu. Namun nahas, ketika Thanakorn berniat menjemput Natchanath pada tanggal 9 Agustus kemarin, ia mendapati Natchanath tidak muncul di tempat yang dijanjikan.
Khawatir terjadi sesuatu, ia pun memutuskan untuk mengunjungi rumah Natchanath, hingga akhirnya terungkaplah tragedi memilukan tersebut.
Banyak yang menduga bahwa rumah tersebut berada di bawah pengaruh kutukan, dan kini, daftar arwah penasaran di rumah angker itu bertambah lagi dengan kepergian Surasee dan Natchanath.***