Kabar BMI

Viral! 2 TKW Jember Minta Pulang setelah Enam Bulan Tak Digaji di Arab Saudi

×

Viral! 2 TKW Jember Minta Pulang setelah Enam Bulan Tak Digaji di Arab Saudi

Sebarkan artikel ini

Suarabmi.co.id – Dua Tenaga Kerja Wanita (TKW) asal Jember, Hanifah dan Siti Khoimahtul Khoiriyah, menjadi viral setelah mengunggah video yang meminta bantuan untuk dipulangkan dari Arab Saudi.

Dalam video berdurasi 2 menit 10 detik itu, keduanya mengungkapkan bahwa mereka sudah bekerja selama empat hingga enam bulan tanpa mendapatkan gaji dari majikannya.

Keduanya meminta tolong kepada Bupati Jember terpilih, Muhammad Fawait (Gus Fawait), agar mereka bisa segera kembali ke Indonesia.

Baca juga: Hak Kehamilan dan Perawatan Anak Pekerja Migran di Taiwan Akan Terbit Januari 2025

“Kami sudah bekerja di sini selama empat bulan, dan teman saya sudah enam bulan tanpa gaji. Kami memohon agar Gus Fawait bisa memulangkan kami,” kata mereka dalam video tersebut, dikutip Suarabmi dari TribunJatimTimur.

Menanggapi permohonan ini, Kepala Bidang Penempatan Tenaga Kerja dan Transmigrasi Disnaker Jember, Rachminda Iskandarian, mengatakan pihaknya sudah menindaklanjuti video tersebut sejak Oktober 2024.

Ia juga mengungkapkan bahwa mereka sudah berkoordinasi dengan Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker), Kementerian Luar Negeri (Kemenlu), dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI).

Baca juga: Kecelakaan Renggut Nyawa, Pekerja Tanpa Sabuk Pengaman Jatuh dari Panggung Tahun Baru di Taiwan

Namun, kata Rachminda, pihak berwenang masih membutuhkan informasi lebih lanjut terkait status kasus ini, apakah terkait dengan Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO).

Rachminda menambahkan bahwa kedua TKW ini berangkat secara non-prosedural, sehingga pemerintah kesulitan melacak keberadaan mereka di Arab Saudi.

Siti Khoimahtul Khoiriyah sudah menghubungi Disnaker, tetapi Hanifah belum memberikan konfirmasi.

Baca juga: Ortu jadi TKI, Bayi 3,5 Tahun Hanyut di Selokan Belum Ditemukan Sampai Hari ke-3

Sementara itu, Gus Fawait mengaku telah berkoordinasi dengan anggota DPR-RI Fraksi Gerindra, seperti Bambang Haryadi dan Kawendra, serta Kementerian Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (P2MI) untuk membantu melacak keberadaan kedua TKW tersebut.

Gus Fawait berjanji akan mengawal proses pemulangan mereka sampai mereka tiba di Jember. Gus Fawait juga menegaskan komitmen untuk melindungi pekerja migran, yang menurutnya adalah pahlawan devisa negara.

Ia berharap Pemkab Jember dapat bekerja sama dengan pemerintah pusat untuk melindungi pekerja migran dan segera membentuk Peraturan Daerah (Perda) tentang Perlindungan Pekerja Migran di Kabupaten Jember.***

Dapatkan informasi terkini setiap hari, bergabunglah dengan saluran WhatsApp SuaraBMI sekarang juga!

==

Heeee... bukan di copy caranya, di share...

SUWUN